Kerap dianggap sama, ini dia perbedaan sales dan marketing yang harus diketahui mulai dari tugas, fungsi dan tanggung jawab.
Meski sama-sama menjadi bagian dari strategi perusahaan dalam mencapai target pasar, namun sebenarnya sales dan marketing adalah bagian yang berbeda, terutama dari segi tugas dan tanggung jawabnya.
Ringkasnya, sales adalah strategi penjualan secara langsung kepada konsumen, sementara marketing adalah metode pemasaran yang terdiri dari berbagai proses.
Perbedaan sales dan marketing
1. Sales
Melihat dari proses kerjanya, sales biasanya akan menghadapi langsung konsumen alias one-on-one. Komunikasi antara sales dan konsumen sendiri bisa dilakukan melalui sambungan telepon, bertemu di sebuah event, atau mungkin sales yang mendatangi langsung lokasi calon konsumen berada.
Tim sales harus memiliki keterampilan dalam melakukan pendekatan kepada konsumen agar produk laku terjual. Di sisi lain, mereka juga harus meyakinkan calon konsumen untuk terus menggunakan produk yang ditawarkan. Akan tetapi pekerjaan tim sales cenderung bersifat short term (jangka pendek).
2. Marketing
Berbeda dengan sales, ruang lingkup pekerjaan tim marketing lebih bersifat long term (jangka panjang), karena harus terus menjaga relasi hubungan yang baik dengan partner bisnis, stakeholder, vendor, dan hal-hal lain terkait pemasaran.
Di mana lingkup pekerjaan marketing mencakup Market Research, Public Relations, dan Customer Satisfaction. Melalui Market Research inilah analisis pasar akan tergambarkan terkait produk yang dibutuhkan oleh konsumen, sehingga data yang dihasilkan tersebut dapat mempermudah kinerja tim sales di lapangan.
Tim marketing juga harus membuat konsep pemasaran secara komprehensif, mulai dari strategi promosi hingga penggunaan media periklanan yang tepat.
Perbedaan target
Perbedaan sales dan marketing yang cukup signifikan juga bisa terlihat dari target atau goals yang ingin dicapai. Dalam sebuah perusahaan misalnya, tim sales akan bertugas langsung dalam menghubungi calon konsumennya agar bisa mencapai kesepakatan, sedangkan tim marketing adalah divisi yang harus memastikan bahwa produk yang dibawa tim sales sudah lolos quality control sehingga layak untuk ditawarkan.
Dengan kata lain, meski memiliki tugas dan tujuan yang berbeda, akan tetapi sales dan marketing merupakan dua komponen yang tak bisa dipisahkan dalam sebuah bisnis. Lalu, bisakah jika seseorang memegang peranan keduanya sekaligus sebagai sales dan marketing?
Perlu diketahui, sales lebih banyak berurusan di depan alias bertemu langsung dengan konsumen, bersikap ramah dalam menjelaskan produk secara detail, hingga merayu konsumen agar mau membeli produk. Sementara marketing lebih banyak berurusan di balik layar karena harus memikirkan berbagai konsep dan strategi agar target pasar bisa tercapai.
Melihat tugas dan tanggung jawab keduanya, maka lebih baik jika seseorang fokus dalam satu pekerjaan saja baik itu sales atau marketing, agar hasil yang diberikan kepada perusahaan lebih optimal.